METROPAGI.id | MOJOKERTO– Truk pengangkut limbah B3 ( Bahan Beracun Berbahaya ) ambrol di Jalan Ahmad Yani, Kecamatan Mojosari, Kabupaten Mojokerto, Jawa timur, mengakibatkan bau busuk dan menyengat pada pengguna Jalan. Jumat (18/08/2023) sore ini.
Diketahui, truk bermuatan limbah B3 yang berasal dari Pabrik kertas, yang bernopol AG 8848 UF dan bertuliskan PT. Triputr Jaya Sentosa tersebut mengeluarkan limbah B3 di tengah jalan, timbulkan bau yang menyengat.
Kejadiannya pada pukul 13.00 WIB, truk tronton bermuatan limbah yang ambrol tersebut menimbulkan bau busuk di jalan, ini harus segera ditangani kalau tidak tentunya sangat membahayakan pengguna jalan, “ungkap Wahyu saksi mata saat di lokasi kejadian.
Sementara itu, hingga berita ini di tayangkan, baik dari pihak Kepolisian setempat dan pihak PT. Triputra Jaya Sentosa belum bisa terkonfirmasi, apa penyebab ambrolnya limbah B3 di tengah jalan, apakah murni kelalaian sang sopir, atau kah ada hal lain.
(Red)